Mengetahui Komputer yang telah terinfeksi Virus.

Virus komputer di idonesia sudah tidak diketahui berapa jumlah dari jenis-jenisnya, yang pasti banyak deh, untuk itu seperti kata pepatah, sediakan payung sebelum hujan, nah sebelum kita menggunakan sebuah komputer untuk mengambil sebuah data, kita harus bijaksana dalam melakukannya yaitu kita harus jeli "bervirus kah komputer itu ?".

Komputer terjangkit virus dominan dikarenakan adanya aktifitas pengiriman dan penerimaan data via CD, Floppy Disk, Flash Disk maupun External HardDisk.

untuk mengetahui komputer yang akan kita gunakan itu bervirus atau tidak, kenali dan lakukan tahap-tahap sebagai berikut :
Fakta dari regedit :
Biasanya virus menutup Registry Editor pada windows, apabila hal ini terjadi brarti komputer telah terjangkit virus, disarankan jangan mengirim dan menerima data dari komputer ini.

Pembuktiannya :
1. Klik Start pilih RUN
2. Ketik REGEDIT
3. Tanda Terjangkit : Akan keluar pesan informasi kesalahan
4. Tanda tidak terjangki : Akan keluar jendela Register Editor


Fakta dari Folder Option :
Para pencipta virus dominan membuat virusnya menyebar dengan cara menyamar menjadi file asli, sedangkan file asli di hidden kan atau juga langsung dijangkit.

Pembuktiannya :
1. Buka Windows Explorer
2. Klik Menu Tools
3. Tanda Terjangkit : Folder Option Tidak terlihat
4. Tanda tidak terjangkit : Folder Option Terlihat

Langkah-langkah di atas dilakukan sebelum anda melakukan hubungan dengan komputer tersebut. Apabila Kedua hal tersebut telah anda lakukan dan ternyata tidak terjangkit, anda bisa melakukan hubungan dengan komputer tersebut, tetapi apabila ternyata kedua langkah atau salah satunya menunjukkan tanda terjangkit, lebih baik anda tidak melakukan hubungan dengan komputer tersebut.

Semoga bermanfaat!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beri Komenter Apa saja yang membangun atau mengkritik !!